Saturday, August 6, 2011
Sate Jamur
Beberapa waktu silam aku pulang ke Jogja dan ditraktir makan oleh kakak di sebuah restoran yang menyediakan makanan serba jamur. Makanannya semua enak. Dari tongseng jamur, sop jamur, omelet jamur bahkan sate jamur. Sate jamurnya enak banget, persis banget rasanya dengan sate ayam. Rupanya sate ini dibuat dari jamur tiram...hmm enaknya...
Coba yuk kita bikin sendiri sate ini, sehat dan kaya akan serat.
Bahan :
1/2 kg jamur tiram
Bumbu jamur :
3 siung bawang putih
5 siung bawang merah
1/2 sdt ketumbar
2 Sdm gula merah sisir
Garam secukupnya
Semua bumbu di atas dihaluskan masukkan dalam panci dan tambahkan air
Bumbu sate :
1 ons kacang tanah goreng
2 siung bawang putih rebus
3 sdm kecap manis
Garam secukupnya
100 ml air
Caranya :
1. Rebus/bacem jamur dengan bumbunya sampai matang. Rendam dalam bumbu bacemnya setengah hari. Setelah meresap bumbunya, angkat jamur dan peras sampe apuh. Lilitkan di tusukan sate sampe berbentuk sate. Kerjakan sampai semua habis dan sisihkan.
2. Giling kacang dan bawang putih hingga halus. Tambahkan air dan rebus hingga berminyak kemudian tambahkan kecap manis.
3. Olesi sate jamur dengan bumbu sate tipis-tipis kemudian panggang di atas teflon/ bara hingga harum dan matang.
4. Susun sate di piring kemudian siram dengan bumbu sate. Beri kecap manis dan taburi bawang goreng.
Boleh disajikan dengan lontong atau nasi. Happy cooking.....
Labels:
Resep Masakan
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment